g-shock

Mengenal Beberapa Model Koleksi Jam Tangan Casio G-Shock

Casio G-Shock merupakan salah satu brand jam tangan yang dikenal banyak orang. Popularitasnya tentu tidak lepas dari kualitas jam tangan tersebut mulai dari ketangguhan, tampilannya dan fitur yang dihadirkan Casio G-Shock tersebut.

Seri G-Shock merupakan jam tangan keluaran Casio dan sudah eksis hingga puluhan tahun. Untuk anda yang tertarik dengan produk Casio G-Shock tersebut, simak ulasan kali ini. Akan dibahas beberapa model koleksi Casio G-Shock tersebut.

Mud Master

Casio G-Shock menghadirkan beragam macam seri, salah satunya yaitu Mud Master. Mud Master memiliki keunggulan berupa mud resistant sehingga seperti namanya, maka jam tangan tersebut mampu memastikan tak ada lumpur masuk ke jam tangan ketika beraktivitas di area yang kotor.

Ada jam Casio pertama dengan keunggulan mud resistant yaitu G-Shock seri DW-5500C dan kemudian memiliki tajuk G-Shock Mudman. Jam G-Shock ini memiliki desain tangguh sehingga membuat jam ini cocok dipakai untuk para petualang, atau regu penyelamat.

Gravity Master

Jam tangan G-Shock ini menargetkan pasar di segmen penerbangan. Karena jenis G-Shock tersebut mampu menawarkan fitur canggih kalibrasi waktu secara akurat dengan memakai sinyal radio atau GPS sehingga membuat jam ini ideal dikenakan para pilot.

Jam G-Shock Casio Gravity Master juga dibekali Quad Sensor. Kegunaan sensor yang satu ini memungkinkan jam mengemas kompas, pengukuran suhu dan barometer.

Lewat sistem tersebut pula, G-Shock ini bisa menonjolkan lokasi serta teknologi pelacakan kegiatan.

Gulf Master

Gulf Master merupakan model jam G-Shock dengan berbagai macam fitur kemampuan untuk membantu aktivitas saat berlayar. G-Shock ini menggabungkan sensor Triple versi 3 serta Smart Access.

Mulai dari tekanan barometrik, suhu, posisi, ketinggian, dan grafik gelombang mampu disediakan oleh seri G-Shock satu ini.

Frogman

Frogman merupakan model jam Casio G-Shock yang pertama diluncurkan dari November 1993 dan masih menjadi ikon utama sampai saat ini. Ada seri pertama Frogman yaitu DW-6300 dengan sertifikasi ISO-6425.

Jam G-Shock Frogman cocok untuk penyelam laut dalam. Ada Triple Sensor juga yang berguna melakukan pengukuran kedalaman laut.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *